Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin keluhkan harga tiket domestik Jakarta-Aceh yang tinggi pada akhir tahun lalu. Membuat penerbangan relawan ke lokasi bencana harus melalui Malaysia.
Rute tujuan relawan tersebut adalah wilayah Sumatera dan Aceh, dengan mahalnya harga tiket domestik alhasil Menkes Budi menerbangkan relawan-relawan kesehatan itu melalui Malaysia.
“Pemerintah juga memberikan diskon liburan pada tiket, sehingga pada masuk ke sana semua. Sehingga nggak kebagian para relawan-relawan, hanya tiket-tiket business class yang mahal,” katanya dikutip dari detikHealth, Selasa (13/1/2026).
“Nah pas deket-deket akhir tahun khususnya ke Medan. Karena masuknya tuh kalau untuk misalnya Bener Meriah, Langkat, lalu Tamiang, Aceh Tengah itu masuknya dari Medan lebih deket, lebih mudah, daripada masuknya dari Banda Aceh,” lengkapnya.
Maka dalam situasi tersebut, Menkes Budi mengambil jalan untuk menerbangkan sekitar 700 hingga 1.000 relawan melalui Malaysia setiap dua minggu. Oleh karenanya daripada membuat operasional menjadi membengkak, sebagai jalan keluarnya relawan-relawan itu diterbangkan melalui Malaysia.
Kendati begitu, Menkes Budi menyatakan bahwa untuk harga tiket saat ini sudah kembali ke situasi normal. Sehingga relawan-relawan yang dikirim ke sana sudah tidak perlu melalui Malaysia.
“Untuk minggu kedua Januari atau minggu ketiga Januari kami akan kirim lagi, kita lihat traffic-nya sudah kembali ke normal jadi kita akan memakai jalur penerbangan domestik,” tegas Menkes Budi.
Harga Tiket Jakarta (CGK) – Medan (KNO)
Dari penelusuran detikTravel hari ini di salah satu OTA, harga tiket langsung Jakarta (CGK)-Medan (KNO) untuk kelas ekonomi berkisar dari harga Rp 1.429.200 hingga Rp 2.370.320. Sementara untuk kelas bisnis harga terendahnya dari Rp 2.721.000 hingga tertingginya Rp 9.889.462.
Harga Tiket Jakarta (CGK) – Aceh (BTJ)
Kemudian, untuk harga tiket langsung ekonomi rute Jakarta-Aceh harga termurahnya berada di angka Rp 2.311.000 hingga Rp 2.894.120. Lalu untuk kelas bisnisnya, dimulai dari Rp 3.340.400 hingga Rp 7.254.722.






