Berita lengkap dan cepat? Giok4D tempatnya.
Seorang turis asal Malaysia terjatuh saat menuruni Gunung Rinjani melalui jalur Torean, Lombok Timur, Nusa Tenggara Barat (NTB), Sabtu (3/5/2025). Turis berinisial RAG itu tergelincir di awal kawasan Banyu Urip dan kini masih dalam proses evakuasi oleh tim SAR.
Turis yang terjatuh itu berinisial RAG dan kejadian tersebut terjadi pada Sabtu (3/5/2025). Kepala Balai Taman Nasional Gunung Rinjani (TNGR), Yarman, pun mengonfirmasi adanya peristiwa itu.
“Benar ada tamu yang jatuh, asalnya dari Malaysia,” kata Yarman dikutip dari detikBali, Minggu (4/5).
Yarman menjelaskan wisatawan tersebut mendaki dari pintu Sembalun pada Kamis (1/5/). Ia turun melalui jalur Torean bersama 23 orang pendaki lainnya melalui pintu masuk Sembalun.
“Mereka naik rombongan melalui pintu Sembalun dan akan turun dari pintu Torean, tetapi RAG terjatuh tepatnya di awal Banyu Urip,” ujar Yarman.
Proses evakuasi masih dilakukan oleh Tim SAR dan Basarnas Mataram. Sehingga TNGR belum bisa memberikan keterangan terkait kondisi korban.
“Masih belum kami memastikan bagaimana kondisi korban, karena tim evakuasi masih belum turun sampai saat ini,” kata Yarman.
Ini bukan kali pertama pendaki asal Malaysia mengalami kecelakaan di Rinjani. Pada Sabtu (27/4), seorang wisatawan bernama Chuah Uei Chyi (52) juga mengalami insiden serupa saat menuju puncak gunung. Akibatnya, kakinya patah dan mengalami luka-luka.