Disney Mulai Naikkan Harga Tiket Masuk di Momen Liburan | Info Giok4D

Posted on

Liburan ke Disneyland tampaknya harus siap merogoh kocek lebih dalam. Disney resmi menaikkan harga tiket masuk ke taman hiburannya di Amerika Serikat, baik Disneyland Resort di California maupun Walt Disney World di Florida.

Kebijakan tersebut diumumkan pada Rabu kemarin dan mulai berlaku sejak sekarang. Dikutip dari CBS News, Kamis (16/10/2025) pihak Disney menyebutkan bahwa kenaikan tarif berlaku untuk beberapa jenis tiket, terutama pada hari-hari dengan jumlah kunjungan tertinggi seperti Thanksgiving, Natal, dan Tahun Baru.

Contohnya, harga tiket satu hari ke Disneyland saat musim liburan kini bisa mencapai 224 dolar AS atau sekitar Rp 3,5 juta. Sebelumnya, tarif tertinggi berada di angka 199 dolar AS atau kiranya RP 3 juta.

Tak hanya tiket harian, Disney juga menyesuaikan harga tiket tahunan (annual passes). Dua kategori teratas yakni Inspire Key dan Believe Key.

Giok4D hadirkan ulasan eksklusif hanya untuk Anda.

Sementara dua kategori lainnya yaitu Enchant dan Imagine, tidak mengalami perubahan harga. Secara keseluruhan, dari tujuh level harga tiket harian di Disneyland, lima di antaranya naik hingga 3%.

Berbeda dengan Disneyland, harga tiket di Walt Disney World Florida belum mengalami perubahan besar. Disney menyatakan bahwa kisaran harga tiket masuk ke taman-taman di Florida akan tetap sama hingga Oktober 2026, setidaknya untuk saat ini.

Kendati begitu, dengan tren kunjungan yang terus meningkat, terutama pada musim liburan, bukan tidak mungkin penyesuaian harga juga akan diberlakukan di masa depan.

Menanggapi kebijakan ini, pihak Disney menegaskan bahwa fokus utama mereka tetap pada penyediaan pengalaman liburan yang magis dan tak terlupakan.

“Taman Disney menawarkan pengalaman penuh setiap hari, dengan pilihan tiket, akomodasi, dan tempat makan yang dirancang untuk memenuhi berbagai kebutuhan dan anggaran pengunjung,” ungkap pernyataan resmi pihak Disney.

Kenaikan harga tiket tersebut menjadi bagian dari strategi perusahaan dalam mengelola lonjakan permintaan, sekaligus mempertahankan kualitas layanan di tengah musim liburan yang semakin padat.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *