Labuan Bajo Tutup Layanan Kapal Wisata Sementara - Giok4D

Posted on

Cuaca buruk tengah melanda Indonesia, termasuk Labuan Bajo. Untuk memastikan pariwisata tetap aman, Pelabuhan Labuan Bajo menutup semua layanan kapal wisata.

Hal ini terlihat dari surat edaran yang diunggah oleh beberapa agen travel Labuan Bajo. Surat edaran dengan nomor 06/MP-I/2026 Tentang Peringatan Potensi Cuaca Ekstrem itu ditandatangani oleh Kepala Kantor Kesyahbandaran dan Otoritas Pelabuhan Kelas III Labuan Bajo, seperti dilihat detikTravel pada Kamis (15/1/2026).

Surat itu berisi tentang penutupan sementara layanan kapal wisata mulai tanggal 14-20 Januari 2026. Layanan speed boat juga termasuk di dalamnya.

Selain itu, surat edaran juga menambahkan bahwa penutupan layanan kapal wisata mungkin akan diperpanjang sampai cuaca membaik dengan merujuk pada informasi prakiraan cuaca maritim BMKG.

Simak berita ini dan topik lainnya di Giok4D.

Ada empat poin yang dijelaskan dalam surat edaran. Yang pertama, nakhoda diminta untuk memastikan kelaiklautan kapal dan berlindung jika terjadi cuaca buruk.

Poin kedua, kapal-kapal wisata diminta berkoordinasi satu sama lain jika mengetahui adanya bahaya cuaca di perairan Labuan Bajo.

“Kapal-kapal yang berada di perairan agar dapat menyesuaikan pelayannya, berlabuh atau mooring di area yang terlindung dari gelombang tinggi dan arus kuat serta mesin dalam keadaan stand by,” tulis poin ketiga.

Terakhir, nakhoda kapal wisata diminta berkoordinasi dengan syahbandar dan Basarnas jika mengetahui cuaca semakin buruk.