Tips Healing Puas Tanpa Harus Ambil Cuti Kerja

Posted on

Cuti yang mepet dan minim long weekend bukan berarti traveler nggak bisa healing. Yuk, simak tips healing singkat tapi tetap puas dan pulangnya bisa fresh.

Liburan enggak harus jauh. Jadi, traveler tidak perlu mengajukan cuti atau pun menanti long weekend.

Healing tipis-tipis bisa dilakukan dalam waktu singkat. Cukup di akhir pekan.

Berikut tips healing tanpa harus mengambil cuti kerja:

1. Manfaatkan Akhir Pekan dengan Maksimal

Jangan biarkan Sabtu-Minggu berlalu begitu saja. Pilih aktivitas yang bikin hati senang, tidak masalah lho untuk staycation di hotel atau homestay impian, atau malah kemping.

Akhir pekan juga bisa dimanfaatkan dengan main ke taman, danau, eksplor kafe baru, atau bahkan treking, hiking, atau bermain ke air terjun.

Ya, healing nggak harus jauh, yang penting keluar dari rutinitas.

2. Destinasi Mudah Dijangkau dengan Transportasi Umum

Traveler bisa memilih destinasi yang bisa dijangkau dengan transportasi umum, sehingga tidak perlu berkendara sendiri. Nah, manfaatkan waktu untuk mencapai tujuan itu dengan tidur.

3. Cari Tempat yang Dekat tapi Beda Suasana

Wisata alam, taman kota, atau rooftop kafe bisa jadi pilihan. Tempat-tempat ini memberi suasana segar tanpa butuh waktu lama untuk sampai.

Traveler bisa juga belanja shopping di tempat yang tidak biasa. Bisa benar-benar berbelanja atau sekadar window shopping.

4. Self-Care di Rumah

Kalau nggak sempat ke mana-mana, healing bisa dilakukan di rumah. Coba maskeran, nonton film favorit, masak menu spesial, atau sekadar rebahan sambil baca buku.

Coba-coba bikin kopi atau minuman kekinian juga seru. Atau melamun dan deeptalk dengan mengawang atau pun journaling juga cukup menyenangkan.

5. Nikmati Microadventure

Pergi ke tempat baru di dalam kota, naik transportasi umum sambil jalan santai, atau coba aktivitas seperti naik sepeda atau hiking ringan bisa jadi pengalaman singkat tapi menyenangkan.

Bahkan, kalau mau bersiap sejak Kamis malam, traveler bisa mendaki gunung atau pergi ke pantai yang sedikit lebih jauh. So, Jumat sore selepas jam kantor, traveler bisa langsung menuju bandara, terminal bus, atau stasiun kereta untuk pergi ke luar kota.

6. Pijat atau Refleksi

Dua kegiatan ini bisa juga menjadi pilihan buat healing singkat. Setelah pijat atau refleksi, pergi makan bisa jadi pilihan.

7. Jalan Kaki atau Jogging

Jalan kaki, jogging atau lari melebihi jarak yang biasa dilakukan bisa jadi salah satu cara healing singkat tanpa perlu cuti. Apalagi, saat ini sejumlah kota sudah memiliki jalur yang ramah untuk pejalan kaki atau setidaknya membuat car free day yang bisa dimanfaatkan untuk jalan atau lari warganya.