Polisi Italia pusing dengan turis-turis nakal. Kali ini seorang turis membawa kabur sebongkah artefak dengan sekuter sewaan.
Dikutip dari CNN, Senin (26/5/2025), turis pria asal Jerman yang berusia 24 tahun itu meluncur dengan sekuter listrik sewaan di Via Veneto, yang bersejarah di dekat Kedutaan Besar AS, di Roma, Italia. Turis itu membawa potongan marmer 30 kilogram dari sebuah kolom kuno di antara kedua kakinya.
Polisi yang melihatnya segera mengejar dan berhasil menangkapnya. Begitu diselidiki, si turis berkata bahwa artefak itu adalah cenderamata. Namun tidak jelas asal mula potongan marmer itu.
Kepala arkeologi Roma menggambarkan artefak itu sebagai peninggalan sejarah. Pria itu belum didakwa tetapi sedang diselidiki atas dugaan menerima barang budaya curian. Mereka tidak merilis namanya.
Pakar arkeologi masih mempelajari artefak itu untuk menentukan dari mana asalnya.
Turis yang berperilaku buruk telah lama menjadi penyebab kekesalan bagi otoritas Italia.
Dalam beberapa tahun terakhir, wisatawan telah ditangkap karena mengendarai skuter listrik dan mobil Maserati menuruni Tangga Spanyol, mengukir inisial di koloseum Romawi, dan mengendarai sepeda motor ke reruntuhan kuno Pompeii.
Pada Februari, seorang wisatawan dari Selandia Baru didenda karena menyelam ke Air Mancur Trevi.
Awal bulan ini, seorang wisatawan Amerika harus menjalani operasi darurat setelah ia tertusuk di puncak menara setelah mencoba memanjat pagar yang mengelilingi koloseum Romawi kuno.